20 Tips Membeli Smartphone Android Bekas Murah dan Berkualitas
Tips Membeli Smartphone Android Bekas, Tidak bisa dipungkiri, bahwa masa sekarang, teknologi menjadi hal yang sangat dibutuhkan dalam kehidupan kita manusia, terutama handphone. Handphone menjadi salah satu kebutuhan yang sangat penting bagi manusia jaman sekarang. Handphone pun sudah semakin berkembang seiring dengan berkembangnya jaman. Handphone sekarang sudah bisa dibilang sebagai smartphone karena sudah tidak hanya digunakan untuk berkomunikasi, tetapi bisa digunakan juga untuk bermain game, berfoto, bahkan sebagai penunjuk arah.
Smartphone pun semakin hari semakin berkembang dan harganya juga semakin mahal. Tetapi, untuk anda yang sangat membutuhkan smartphone tetapi tidak mempunyai dana lebih, artikel ini akan memberitahu beberapa tips membeli smartphone android bekas.
Tidak bisa dipungkiri, bahwa kebutuhan akan smartphone ini lah yang membuat semakin banyaknya dan semakin berkembangnya teknologi smartphone. Untuk orang yang ingin menikmati kualitas handphone smartphone dengan harga yang cukup terjangkau, di bawah ini adalah beberapa tips membeli smartphone android bekas untuk anda.
Cara Membeli Smartphone Android Bekas
Tips Membeli HP Bekas Murah Berkualitas yang kami persembahkan ini bisa anda pergunakan untuk membeli segala jenis smartphone Android khususnya yang sudah bekas. Bagi anda yang tidak sabar ingin mengetahui? Langsung saja kita simak dibawah ini.
Tips Membeli HP Bekas Murah Berkualitas
- Kondisi Fisik Perangkat
Hal yang paling dasar untuk anda perhatikan sebelum membeli smartphone bekas yaitu dengan cara meneleliti bagian luar atau casing HP. Nah, Berikut ini adalah beberapa poin pentingnya.
- Casing Hp > Cek Casing luar dan dalam hp
- Keypad > Cek semua tombol dan pastikan masih berfungsi
- Layar/ LCD > Pastikan tidak ada goresan atau cacat pada LCD
- Speaker >Cek dengan menggunakan ringtone
- Getar > Coba periksa apakah fitur getar masih bisa.
- Kelengkapan
Selanjutnya Tips Membeli HP Bekas Murah Berkualitas ialah dengan cara mengecek kelengkapan dari perangkat tersebut. Pastikan bahwa Dosbook, Kabel USB, Handset, Charge dan lain sebagainya masih ada. Selain itu, jika salah satu barang ada yang hilang maka anda berhak untuk menawar dengan harga lebih murah.
- Baterai HP
Periksalah bagaimana kondisi baterai yang dimiliki HP tersebut, perhatikan bahwa baterai tidak menggelembung. Jika terindikasi bocoran atau cacat, maka mintalah ganti kepada pihak penjual.
- Spesifikasi
Sebelum anda membeli hp bekas tersebut, pastikan anda sudah mengetahui spesifikasi lengkap yang dibawanya. Contohnya ialah memori internal, RAM, OS, Kamera, jaringan 3G HSPA, Wifi, Bluetooth serta masih banyak lagi.
- Sinyal
Salah satu poin yang tak kalah penting yaitu dengan mengecek bagaimana kondisi sinyal, apa masih bagus atau jelek.
- Harga
Jika HP Bekas tersebut sudah memenuhi kualitas yang kami sajikan diatas, kini saatnya anda bernegoisasi dengan penjual. Pastikan bahwa harga tersebut tidak terlalu tinggi dan tidak terlalu rendah.
Itulah informasi Tips Membeli HP Bekas Murah Berkualitas yang bisa kami sajikan untuk anda. Semoga info tersebut bermanfaat untuk anda khususnya yang ingin membeli hp bekas.

1 comments:
Terima kasih informasinya , saya jadi bisa membeli hp seken dengan aman :)
Post a Comment